Menambahkan cincau hitam ke minuman tidak hanya membuatnya lebih lezat, tetapi juga memberi manfaat kesehatan. Hal ini mendorong banyak orang untuk belajar cara membuat cincau hitam agar bisa menikmatinya kapan saja. Anda bisa membuatnya di rumah untuk membuat minuman atau bahkan menjualnya sebagai produk bisnis kecil.

Tertarik cara membuat cincau hitam? Inilah hal-hal yang harus Anda ketahui.

Manfaat Cincau Hitam


Tampilan cincau hitam yang sederhana ternyata menyimpan berbagai manfaat kesehatan, terutama jika Anda mengonsumsinya secara teratur. Inilah beberapa khasiat yang bisa Anda peroleh.

1. Baik untuk Pencernaan

Masalah pencernaan akibat makanan kurang serat adalah problem kesehatan umum masyarakat modern. Kandungan serat cincau yang tinggi membuatnya cocok untuk menjaga kesehatan pencernaan.

2. Meredakan Sakit Tenggorokan

Cincau hitam memiliki kandungan antioksidan yang membantu mempercepat penyembuhan berbagai gejala sakit, salah satunya adalah sakit tenggorokan, terutama akibat radang.

3. Mengontrol Tekanan Darah Tinggi

Daun janggelan yang menjadi bahan utama cincau hitam mengandung flavonoid dan kalium. Keduanya cukup efektif untuk mengurangi tekanan darah tinggi. Serat dalam cincau juga membantu mengeluarkan lemak dan garam dengan lebih efektif dari sistem pencernaan, mengurangi risiko hipertensi.

4. Menambah Asupan Serat

Jika Anda merasa kekurangan serat, tambahkan cincau hitam dalam menu harian. Akan tetapi, pastikan tidak mencampurnya dengan terlalu banyak gula. Cincau hitam cukup lezat jika dinikmati bersama teh dingin atau dimakan dengan madu dan perasan jeruk nipis, tanpa tambahan gula atau sirup.

5. Mengurangi Kolesterol

Serat cincau hitam bersifat larut dalam air dan mampu mengikat lemak. Hal ini membuatnya cocok untuk mengurangi kolesterol secara alami. Serat ini akan melarutkan lemak keluar tubuh sehingga tidak akan menyumbat pembuluh darah.

6. Makanan untuk Penderita Diabetes

Cincau hitam kaya akan bahan aktif seperti bisbenzilsokuinolin dan klorofil. Keduanya mampu menjaga kadar insulin tubuh sekaligus mengikat dan mengeluarkan gula dari tubuh. Menyertakan cincau hitam dalam makanan sehat sangat baik untuk membantu penderita diabetes.

7. Menyembuhkan Gejala Malaria

Daun janggelan mengandung alkaloid yang mampu mempercepat penyembuhan malaria. Senyawa ini membantu tubuh melawan infeksi dan mengurangi kemunculan gejala-gejala malaria.

Cara Membuat Cincau Hitam


Membuat cincau hitam cukup mudah dan dapat dilakukan dengan peralatan sederhana. Bagaimana cara membuatnya? Inilah persiapan serta langkah-langkahnya.

a. Bahan dan Perlengkapan

  • 1 kilogram daun janggelan (“daun cincau kering”)
  • Abu Q (NaOh), abu merang untuk mengeluarkan sari pati cincau
  • Tepung tapioka sesuai kebutuhan
  • Air matang bersih
  • Kompor
  • Loyang atau panci berkapasitas 20 liter
  • Saringan rapat besar
  • Loyang besar
  • Cetakan cincau

b. Proses Membuat Cincau Hitam

  1. Bersihkan daun janggelan di bawah air mengalir agar zat patinya bisa keluar sempurna.
  2. Tuangkan air sebanyak 20 liter ke panci. Letakkan di atas kompor dengan api sedang.
  3. Masukkan daun janggelan dan Abu Q bersamaan. Aduk perlahan hingga air mendidih. Pengadukan berguna untuk mencegah buih meluap.
  4. Saring zat pati yang terbentuk agar terpisah dari ampas daun dan tuangkan ke loyang besar.
  5. Masukkan tepung tapioka ke zat pati dan aduk sampai tercampur rata.
  6. Rebus larutan tepung dan zat pati seperti membuat agar-agar. Tuangkan ke dalam cetakan cincau.
  7. Diamkan larutan cincau hitam selama 10 jam sampai mengeras.

Setelah didiamkan, Anda akan mendapat blok cincau hitam besar. Potong-potong cincau hitam sesuai kebutuhan, misalnya untuk dimakan sendiri atau dijual. Campurkan ke dalam es campur, es teh dan kopi, atau dimakan langsung dengan berbagai bahan tambahan sesuai selera.

Cincau bisa kering jika Anda tidak menyimpannya dengan benar. Cincau hitam yang baru dibuat akan tahan selama sekitar seminggu, jadi pastikan Anda tidak menyisakan terlalu banyak. Simpan cincau di dalam wadah bertutup rapat, lalu masukkan ke lemari es. Hindari mencuci atau merendam cincau di air karena hal ini akan membuatnya cepat rusak.

Kelezatan dan kandungan gizi cincau membuatnya cocok sebagai bagian dari menu harian Anda. Mengetahui cara membuat cincau hitam sendiri akan memberi Anda asupan gizi yang lezat sekaligus mudah dijadikan lahan bisnis rumahan.

Baca juga: Ketahui Cara Membuat Cincau Hijau yang Enak dan Segar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini